EcoStruxure Power menawarkan solusi berkemampuan IoT yang komprehensif untuk melindungi karyawan dan aset, mengelola konsumsi energi dan emisi karbon, serta mengoptimalkan operasional bangunan untuk kenyamanan, kesinambungan, dan kinerja.
Fitur
-
Terapkan teknologi IoT terbaru untuk membantu mencegah kebakaran dan sengatan listrik. Percepat pemulihan listrik yang padam dengan akses ke informasi yang tepat, kapan dan di mana pun Anda memerlukannya. Optimalkan setiap proses untuk meningkatkan kenyamanan dan keselamatan Anda.
-
Akses data dan analisis dari jarak jauh untuk mengelola berbagai sumber energi dan mendapatkan wawasan tentang penghematan energi, sekaligus melihat dan memantau konsumsi energi, tolok ukur kinerja, serta kepatuhan terhadap peraturan.
-
Tingkatkan waktu aktif fasilitas dengan alat analisis, pelaporan, dan peringatan yang dirancang untuk menghindari pemadaman listrik dan gangguan aset, sehingga memungkinkan Anda dengan cepat menerapkan tindakan korektif dengan pemantauan sistem secara real-time.
-
Beralih ke pemeliharaan prediktif untuk meningkatkan keandalan peralatan dengan mengantisipasi masalah sebelum terjadi. Selesaikan permasalahan segera ketika muncul melalui analisis kejadian.
Layanan dan perangkat lunak manajemen fasilitas
Layanan dan perangkat lunak canggih dari Schneider Electric yang terhubung dengan platform EcoStruxure Power menawarkan pendekatan yang komprehensif untuk meningkatkan efisiensi energi dan kesinambungan bisnis sekaligus memenuhi komitmen keberlanjutan.